Presidensi G20 Indonesia, Melalui Kelompok Kerja Infrastruktur G20 (Infrastructure Working Group), Berkomitmen untuk Mendorong Terciptanya Pembangunan Berkelanjutan


JAKARTA, 19 Januari 2022 – Sebagai bagian dari Presidensi G20 Indonesia, Kementerian Keuangan dan Bank Indonesia bekerja sama dengan Global Infrastructure Hub (GIH) menyelenggarakan seminar virtual G20 Infrastructure Working Group (IWG) yang diadakan pada hari ini, Rabu (19/1) dengan topik bahasan yaitu “Scaling up sustainable in  infrastructure investment by leveraging private sector participation” untuk membuka pembahasan agenda selama setahun dengan mengundang pihak-pihak swasta dan stakeholder infrastruktur lainnya. Seminar tersebut dilaksanakan atas kerjasama Global Infrastruktur Hub (GI Hub) dan Presidensi Indonesia. Seminar juga menghadirkan lembaga internasional (EDHECInfra, GRESB, CCRI, EBRD, OECD, dan China-Africa Development Fund), dan juga menghadirkan perwakilan pihak swasta seperti HSBC, Meridiam, I Squared Capital, dan SMBC. Kehadiran pihak swasta diharapkan dapat menunjukkan potensi sumber pembiayaan dan memahami perspektif sektor swasta mengenai infrsatruktur berkelanjutan.

Presidensi G20 Indonesia

Seminar ini bertujuan untuk mengumpulkan dan membahas pandangan-pandangan dari negara-negara anggota G20 dan organisasi internasional terkait agenda mengenai sustainable infrastructure, khususnya infrastruktur berkelanjutan yang akan dibahas di pertemuan Deputi dan pertemuan Menteri Keuangan dan Gubernur Bank Sentral di bulan depan.

No id judul isi image