Sitijau Lauik Flyover Proyek KPBU Market Sounding


Direktorat Pelaksanaan Pembiayaan Infrastruktur Jalan dan Jembatan, Kementerian PUPR, telah melaksanakan Penjajakan Minat Pasar (Market Sounding) untuk Proyek KPBU Flyover Sitinjau Lauik pada tanggal 23 November 2023 yang dilaksanakan secara daring. Jalan Sitinjau Lauik adalah bagian dari jalur yang menghubungkan Kota Padang dan Kota Solok.Namun ditinjau dari kondisi geometrik jalan, tikungan pada Sitinjau Lauik memiliki kombinasi geometri horizontal dan vertikal yang tidak ideal dan tidak memenuhi standar keamanan serta kenyamanan lalu lintas sehingga memiliki risiko kecelakaan dan biaya operasional kendaraan yang tinggi. Maka dari itu, perbaikan terhadap Jalan Sitinjau Lauik dinilai sangat penting dalam meningkatkan keamanan dan kenyamanan lalu lintas di wilayah tersebut.

 

Sitinjau Lauik

Gambar ilustrasi

 

 

Sumber: Newsletter Kantor Bersama KPBU edisi 202 tahun 2023

Baca selengkapnya di Newsletter Kantor Bersama KPBU

------------------

Penafian:

Newsleter Kantor Bersama KPBU adalah newsletter yang terbit setiap minggu dan disusun oleh Tim Sekretariat Kantor Bersama. Kantor Bersama KPBU terdiri dari lintas kementerian, instansi, dan perusahaan seperti; Kementerian Keuangan, Kementerian Koordinator Perekonomian, Kementerian Koordinator Maritim dan Investasi, Kementerian Dalam Negeri, Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional, Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal, Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah, dan PT Penjaminan Infrastruktur Indonesia (Persero). Kantor Bersama KPBU bertujuan untuk melakukan koordinasi, memberikan fasilitasi, dan capacity building dalam rangka percepatan pelaksanaan proyek KPBU di Indonesia.

 

 

 

 

 

No id judul isi image